MotoGP Jerman: Hasil Free Practice 2 dari Sirkuit Sachsenring

Hasil sesi Free Practice 2 MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring, putaran ketujuh kejuaraan balap motor Grand Prix musim 2021.
Miguel Oliveira, German MotoGP, 18 June 2021
Miguel Oliveira, German MotoGP, 18 June 2021
© Gold and Goose

Pemenang Barcelona Miguel Oliveira melanjutkan momentum dengan memimpin latihan Jumat untuk MotoGP Jerman di Sachsenring.

Oliveira segera mengalahkan waktu FP1 Marc Marquez sejak menit awal sesi sore, menjaga KTM-nya tercepat sampai Marquez merespons di pertengahan 45 menit.

Time attack ala kualifikasi di menit-menit akhir membuat timesheet berubah secara signifikan, dengan Oliveira akhirnya naik kembali ke puncak sementara Marquez melawan tren dengan memilih untuk tetap menggunakan ban bekas dan turun di luar sepuluh besar (+0,6 detik).

Duet Monster Yamaha, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales juga memperbaiki catatan waktunya di menit akhir untuk melengkapi tiga besar. Posisi keempat ditempati Alex Rins, yang melakukan comeback setelah absen di Barcelona karena patah pergelangan tangan, dan Pol Espargaro melengkapi lima besar.

Ducati tampak kesulitan di sesi ini, dengan Johann Zarco menjadi pembesut Desmosedici terbaik. Pembalap Prancis itu menempati posisi kedelapan, tertinggal dari Takaaki Nakagami dan Aleix Espargaro. Jack Miller dan Franco Morbidelli melengkapi 10 besar.

Hasil ini akan sedikit menyulitkan Marquez, karena ia butuh memperbaiki catatan waktunya di sesi Free Practice 3, Sabtu (19/6) pagi untuk mengamankan slot otomatis Q2. Nasib serupa juga dialami dua juara dunia lainnya, Joan Mir dan Valentino Rossi.

German MotoGP, Sachsenring - Free Practice (2) Results
Pos pembalapNattim (motor)laptime/gapLapMax
1^11Miguel OliveiraPORRed Bull KTM (RC16)1'20.690s21/23298k
2=Fabio QuartararoFRAMonster Yamaha (YZR-M1)+0.220s21/22293k
3^7Maverick ViñalesSPAMonster Yamaha (YZR-M1)+0.333s21/22293k
4^3Alex RinsSPASuzuki Ecstar (GSX-RR)+0.387s22/23294k
5˅1Pol EspargaroSPARepsol Honda (RC213V)+0.418s19/20297k
6˅3Takaaki NakagamiJPNLCR Honda (RC213V)+0.441s21/24292k
7˅2Aleix EspargaroSPAAprilia Gresini (RS-GP)+0.453s19/20296k
8=Johann ZarcoFRAPramac Ducati (GP21)+0.491s20/20298k
9˅3Jack MillerAUSDucati Team (GP21)+0.502s19/22298k
10^4Franco MorbidelliITAPetronas Yamaha (YZR-M1)+0.538s18/18290k
11^7Danilo PetrucciITAKTM Tech3 (RC16)+0.592s21/22293k
12˅11Marc MarquezSPARepsol Honda (RC213V)+0.601s16/26297k
13^3Alex MarquezSPALCR Honda (RC213V)+0.603s24/25297k
14^5Jorge MartinSPAPramac Ducati (GP21)*+0.708s22/22298k
15^7Brad BinderRSARed Bull KTM (RC16)+0.736s21/23299k
16˅7Joan MirSPASuzuki Ecstar (GSX-RR)+0.763s22/23296k
17^4Iker LecuonaSPAKTM Tech3 (RC16)+0.878s16/19295k
18˅5Luca MariniITASky VR46 Avintia Ducati (GP19)*+0.905s15/18293k
19˅4Enea BastianiniITAAvintia Ducati (GP19)*+1.012s18/20295k
20˅3Lorenzo SavadoriITAAprilia Gresini (RS-GP)*+1.188s22/22290k
21˅1Valentino RossiITAPetronas Yamaha (YZR-M1)+1.278s21/24291k
22˅11Francesco BagnaiaITADucati Team (GP21)+1.521s8/24299k
 

* Rookie
Rekor resmi MotoGP Sachsenring:
Putaran terbaik:
Marc Marquez SPA Honda 1m 20.115s (2019)
Lap balapan tercepat:
Marc Marquez SPA Honda 1m 21.228s (2019)

Remote video URL

Read More