MotoGP Austria: Hasil Lengkap Balapan dari Red Bull Ring

Hasil lengkap balapan MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, putaran ke-11 kejuaraan dunia balap motor Grand Prix musim 2021.
Brad Binder , Styria MotoGP, 7 August 2021
Brad Binder , Styria MotoGP, 7 August 2021
© Gold and Goose Photography

Brad Binder memenangi MotoGP Austria yang rusuh di Red Bull Ring setelah melakukan berjudian dengan ban slick saat hujan, pembalap KTM Red Bull Factory mengalahkan Francesco Bagnaia (P2), Jorge Martin (P3), dan Joan Mir (P4), tiga pembalap teratas yang mengganti ban basah.

Bagnaia, yang memimpin sebagian besar balapan 'kering', hanya membutuhkan beberapa meter lagi untuk menang, namun pada akhirnya perjudian Binder terbayar karena ia finis pertama, meski dengan tertatih, tepat sebelum grup dengan ban basah memburu.

Perjudian juga dilakukan Iker Lecuona, Luca Marini, dan Valentino Rossi yang juga tidak mengganti ban. Ketiganya berada dalam pertarungan podium sebelum diburu dan dilewati para pembalap dengan ban wet.

Rintik hujan mulai turun saat para pebalap duduk di grid, mendorong Marc Marquez untuk beralih ke slick belakang yang lembut, dengan asumsi cuaca akan memburuk. Semua pengendara lain terjebak dengan karet sedang atau keras.

Pada tahap pertengahan, hujan lebat telah mereda, tetapi Marquez tidak menunjukkan tanda-tanda memudar di trek lunak, menyelesaikan trio terdepan di belakang Bagnaia dan Quartararo.

Pembalap Repsol Honda itu kemudian kembali ke posisi kedua ketika Quartararo melebar saat mencoba menangkis posisi #93 dengan mengerem dengan 8 lap tersisa.

Hanya Bagnaia yang sekarang berdiri di antara Marquez dan kemungkinan kemenangan pertama kalinya di Red Bull Ring, setidaknya sampai hujan mengacak-acak pertarungan lima lap teakhir.

Jack Miller dan Alex Rins menjadi pembalap pertama yang ganti motor dengan ban basah, diikuti Marquez, Bagnaia, Quartararo, Martin, Mir mengganti motor basah, meninggalkan Binder memimpin balapan dari Aleix Espargaro, Nakagami dan Rossi.

Kali ini hujan cukup deras untuk mengirim orang-orang seperti Jack Miller dan Alex Rins ke pit untuk motor basah mereka dengan lima lap tersisa, sementara kelompok terdepan bertambah menjadi enam pebalap!

Marquez memimpin grup di tempat kesepuluh, tetapi 33 detik dari Binder dan kemudian jatuh di Tikungan 1 pada lap kedua dari belakang, meninggalkan Bagnaia sebagai pebalap 'basah' teratas.

Johann Zarco tersingkir sebelum hujan, memberikan dorongan lebih lanjut untuk memimpin gelar Fabio Quartararo, meskipun pebalap Yamaha itu turun dari pertarungan kemenangan ke urutan ketujuh pada lap penutup.

Dengan dua lap tersisa Rossi sempat naik ke podium, tetapi hujan deras berarti apa pun masih bisa terjadi. Pada akhirnya, ia kehilangan banyak posisi setelah disalip para pembalap dengan motor basah, namun finis P8 masih menajdi hasil terbaiknya.

*Rookie

 
MotoGP AUSTRIA - HASIL BALAPAN LENGKAP
PosPEMBALAPNatTIM (MOTOR)TIME/DIFF
1Brad BinderRSARed Bull KTM (RC16)40m 46.928s
2Francesco BagnaiaITADucati Team (GP21)+9.991s
3Jorge MartinSPAPramac Ducati (GP21)*+11.570s
4Joan MirSPASuzuki Ecstar (GSX-RR)+12.623s
5Luca MariniITASky VR46 Avintia Ducati (GP19)*+14.831s
6Iker LecuonaSPAKTM Tech3 (RC16)+14.952s
7Fabio QuartararoFRAMonster Yamaha (YZR-M1)+16.650s
8Valentino RossiITAPetronas Yamaha (YZR-M1)+17.150s
9Alex MarquezSPALCR Honda (RC213V)+17.692s
10Aleix EspargaroSPAAprilia Gresini (RS-GP)+18.270s
11Jack MillerAUSDucati Team (GP21)+25.144s
12Danilo PetrucciITAKTM Tech3 (RC16)+25.193s
13Takaaki NakagamiJPNLCR Honda (RC213V)+25.603s
14Alex RinsSPASuzuki Ecstar (GSX-RR)+30.642s
15Marc MarquezSPARepsol Honda (RC213V)+35.459s
16Pol EspargaroSPARepsol Honda (RC213V)+40.384s
17Cal CrutchlowGBRPetronas Yamaha (YZR-M1)+52.950s
 Miguel OliveiraPORRed Bull KTM (RC16)DNF
 Johann ZarcoFRAPramac Ducati (GP21)DNF
 Enea BastianiniITAAvintia Ducati (GP19)*DNF

Read More