McLaren Siapkan Livery Gulf Khusus untuk F1 GP Monaco

Mobil Formula 1 McLaren 2021 akan diberi corak Gulf yang ikonik khusus untuk balapan F1 GP Monaco akhir pekan ini. 
McLaren Siapkan Livery Gulf Khusus untuk F1 GP Monaco

Mobil MCL35M McLaren akan melintasi jalanan Monte Carlo dengan corak biru-oranye yang ikonik, dengan seluruh tim juga akan memakai seragam dengan corak serupa sepanjang akhir pekan F1 GP Monaco yang berlangsung dari tanggal 20-23 Mei.

Kembalinya livery ikonik Gulf dengan McLaren menyusul kontrak sponsorship baru dengan Gulf Oil pada Juli tahun lalu. Sebelumnya, McLaren juga pernah memakai livery serupa pada Le Mans 24 Jam 1997, di mana tim finis di posisi kedua.

McLaren memberikan teaser livery khususnya untuk F1 GP Monaco dengan tagline "Bold is Back," yang mengacu pada sejarah panjang skuat Woking dengan Gulf Oil. 

Tidak cuma mobil dan seragam, kedua pembalap McLaren, Lando Norris dan Daniel Ricciardo juga akan memakai helm yang terinspirasi dari Gulf sepanjang F1 GP Monaco, yang nantinya akan dilelang untuk kegiatan amal. McLaren juga akan merilis merchandise, yang terinspirasi dari mobil balap McLaren Gulf.

Berbicara tentang pengumuman tersebut, CEO McLaren Zak Brown berkata: “Ini akan menjadi penghormatan McLaren untuk desain mobil balap Gulf yang terkenal.

"Kami adalah penggemar berat desain yang berani dan tegas, dan warna biru Gulf yang mencolok adalah salah satu corak yang paling dicintai dalam balapan, sebuah budaya terkenal yang melampaui dunia olahraga motor.

“Desain selalu penting bagi McLaren - Anda melihat ini dalam segala hal yang kami lakukan mulai dari kembali ke pepaya hingga markas besar kami yang menakjubkan, Pusat Teknologi McLaren. Kami sangat senang memamerkan ini sebagai sebuah tim dan merayakan hubungan bangga kami dengan Gulf di Monaco. ”

Mike Jones, Gulf Oil CEO, menambahkan: "Gulf dan McLaren memiliki hubungan sejak 1968, dan menjadi salah satu kemitraan paling sukses di dunia balap. Kami sangat bersemangat untuk memberikan penghormatan pada warisan ini dengan livery klasik untuk F1 GP Monaco, balapan paling spektakuler dan bergaya di kalender Formula 1.

"Melihat reaksi Lando dan Danie, dan juga seluruh tim McLaren untuk livery ini tampak sangat spesial, dan kami bersemangat untuk memamerkannya ke fans balap di seluruh dunia.

"Warna biru muda dan fluro orange Gulf yang ikonik akan menandakan kembalinya kami ke Formula 1, dan menunjukan livery di Monte Carlo dengan McLaren adalah perayaan yang luar biasa dari posisi kami yang berani dan penuh warna dalam olahgara ini."

McLaren menikmati awal yang mengesankan di musim 2021 saat duduk di urutan ketiga dalam kejuaraan konstruktor, tepat di depan Ferrari.

Jalanan di Monako diharapkan lebih menguntungkan Ferrari daripada McLaren, mengingat kecepatan Scuderia yang mengesankan di tikungan berkecepatan rendah sejauh ini pada tahun 2021.

 

Read More