Wolff Sebut Ferrari Untung 0,2 Detik dari Tambahan Waktu Wind Tunnel

Bos Mercedes Toto Wolff mengatakan tambahan waktu wind-tunnel memberi Ferrari keunggulan 0,2 detik dari para rival pada awal musim 2022.
Wolff Sebut Ferrari Untung 0,2 Detik dari Tambahan Waktu Wind Tunnel

Sejak tahun 2021, F1 sudah menerapkan skala geser untuk alokasi pengujian aerodinamis berdasarkan hasil musim sebelumnya. Berarti, tim dengan performa terburuk bisa melakukan lebih banyak pekerjaan R&D.

Setelah terpuruk di tempat keenam klasemen konstruktor 2020 dan finis ketiga tahun lalu, Ferrari memiliki keleluasaan dalam melakukan tes wind-tunnel yang lebih banyak Mercedes yang memenangi dua gelar juara dunia terakhir.

Wolff percaya bahwa itu memiliki dampak yang cukup besar dalam hal keunggulan performa di awal musim 2022, di mana regulasi baru akan mengacak-acak tatanan kompetitif dari masing-masing tim.

“Kemampuan memiliki lebih banyak waktu terowongan angin tentu saja sesuatu yang perlu Anda ingat,” kata Wolff. “Keuntungan dari finis keenam versus pertama selama musim ini adalah sepersepuluh [detik].

“Dan tentu saja Anda perlu mengejar ketinggalan, tetapi kami adalah bagian dari peraturan ini. Saya pikir bagus untuk menciptakan kompetisi, jadi kita akan melihat di mana semua orang berada.”

Wolff Sebut Ferrari Untung 0,2 Detik dari Tambahan Waktu Wind Tunnel

Wolff menekankan dirinya mewaspadai semua tim untuk menemukan celah dalam regulasi, seperti konsep double-diffuser milik Brawn GP pada 2009, untuk kemudian memimpin di era baru F1.

“Secara pribadi, saya tidak mengabaikan tim mana pun,” tambahnya. “Semua orang bisa naik tinggi di klasemen di awal musim.

“Kami telah melihatnya pada tahun 2009 dengan double-diffuser, jika sebuah tim telah berinovasi dan menemukan peluang yang dapat menjadi pengubah permainan, [maka] siapa pun dapat unggul di awal [musim].”

Ferrari belum memenangkan gelar juara dunia sejak 2008 tetapi Wolff memprediksi tim Italia itu dapat kembali bertarung di depan di F1 lagi musim ini.

"Sebagai seorang penggemar, saya mencintai Ferrari," katanya. “Mereka adalah nama terhebat di Formula 1, dan tidak mungkin Ferrari tidak bersaing untuk kemenangan dan gelar balapan.

“Memenangkan kejuaraan adalah sesuatu yang berbeda, banyak hal yang harus dilakukan bersama untuk mencapai itu, tetapi saya pikir bagi kita semua, penggemar olahraga Ferrari perlu ikut serta dan kita telah merindukan mereka dalam beberapa tahun terakhir.

“Semangat semua orang di Ferrari dan juga Tifosi di Italia, penting untuk melihat bahwa mobil itu kompetitif. Jadi saya berharap akan ada beberapa dari kami yang mampu memenangkan balapan dan berjuang keras di trek.”

Read More