Tinggalkan FE, BMW Masih Pasok Powertrain Andretti Autosport

Andretti Autosport akan kembali menjadi tim independen di Formula E setelah BMW mengonfirmasi untuk terus memasok drivetrain di musim 2021/22.
Tinggalkan FE, BMW Masih Pasok Powertrain Andretti Autosport

Pada bulan Desember 2020, BMW mengumumkan akan meninggalkan Formula E sebagai tim pekerja pada akhir musim 2020/21 karena tim sudah kehabisan opsi untuk mendevelop teknologinya di kejuaraan mobil listrik satu ini.

Hal ini jelas berdampak bagi Andretti, yang telah menjadi bagian dari Formula E sejak musim perdananya tahun 2014, dan akan berlaga pada musim 2021/22 menggunakan drivetrain BMW Racing eDrive03.

"Kami sangat senang dapat terus mendukung Andretti Formula E," kata Mike Krack, kepala operasi uji dan balapan BMW Motorsport. “Kami yakin bahwa BMW Racing eDrive03 akan memungkinkan Andretti Formula E meraih hasil terbaik.

“Bekerja murni sebagai pemasok drivetrain, kami tidak akan lagi terlibat langsung dalam acara di trek pada musim kedelapan [2021/22] tetapi kami akan memberikan dukungan kepada tim untuk menanggapi pertanyaan teknis terkait BMW Racing eDrive03.”

Sebagai tim pekerja, BMW telah mengklaim empat kemenangan dan finis lima besar berturut-turut di kejuaraan tim. Bos tim Roger Griffiths yakin kesuksesan dapat berlanjut ketika Andretti kembali sebagai tim independen musim depan.

“Pilihan untuk melanjutkan BMW sebagai pemasok drivetrain kami untuk Musim 8 adalah pilihan yang mudah,” tambah Griffiths. “Selama dua musim terakhir dengan program kerja BMW i Andretti Motorsport telah menghasilkan empat kemenangan, menunjukkan keandalan yang terbukti dan efisiensi yang sangat baik.

“Tim memahami dengan baik aspek operasional BMW Racing eDrive03 dan oleh karena itu harapannya adalah bahwa Andretti Formula E bisa sangat kompetitif untuk musim terakhir era Gen2.”

Para pembalap BMW Andretti, Maximilian Günther dan Jake Dennis masing-masing start di urutan kesembilan dan ke-14 untuk pembukaan musim ePrix di Diriyah.

Read More