Bagnaia Menemukan Kepercayaan Diri dengan Ducati GP26
Sinyal positif datang dari Francesco Bagnaia terkait motor baru Ducati GP26.

Setelah kekecewaan tahun lalu, Francesco Bagnaia menahan diri untuk tidak berekspektasi tinggi untuk MotoGP 2026.
Meski juara dunia dua kali itu berhati-hati dengan ekspektasinya, ia bertekad untuk setidaknya membuat rekan setimnya dan juara bertahan MotoGP, Marc Marquez, kesulitan.
Pembalap Italia itu menuju tes Sepang minggu depan dengan optimisme tinggi berkat feelingnya di atas Ducati GP26, yang pertama kali dicobanya pada tes pasca-musim November lalu di Valencia.
“Prototipe yang saya coba di Valencia bagus. Saya menikmati hari itu,” kata Bagnaia saat peluncuran tim Ducati MotoGP baru-baru ini.
“Untungnya, kami memiliki balapan dua hari sebelumnya. Saya kesulitan selama akhir pekan, dan pada tes hari Selasa saya merasa lebih baik dan kecepatan juga meningkat.
“Jadi saya menikmati motornya. Kecepatannya kompetitif. Saya rasa para insinyur tidak banyak mengubahnya, mereka hanya memperbaiki beberapa area di mana saya kesulitan selama musim ini.
“Tetapi saya tidak bisa membahas detailnya karena saya tidak mengetahuinya, tetapi saya cukup yakin motor baru ini akan kompetitif.”
Pecco meraih empat kemenangan balapan tahun lalu, tetapi nyaris tidak pernah merasa sepenuhnya nyaman dengan GP25 yang dipakai Marquez mendominasi musim.
Yang membuat frustrasi, Bagnaia dan Ducati tidak mampu membuat kemajuan yang signifikan dalam menyelesaikan masalah tersebut.
Sebaliknya, ia mengalami beberapa akhir pekan terburuknya di putaran-putaran terakhir, gagal mencetak poin di sepuluh dari 14 balapan terakhir - tetapi memenangkan tiga dari empat balapan lainnya.
“Saya hanya ingin lebih berjuang di kejuaraan, tidak seperti tahun lalu, dan memiliki potensi untuk mempersulit kehidupan Marc, tidak seperti tahun lalu,” katanya.
“Banyak pembalap yang cepat, jadi penting untuk bersaing sejak awal, bertarung dengan mereka dan mencoba untuk mendapatkan kembali apa yang hilang tahun lalu.”
Bagnaia saat ini berada di Mandalika untuk trackday dengan Superbike bersama rombongan pembalap VR46 Academy sebelum menuju Sepang untuk tes resmi MotoGP pada tanggal 3-5 Februari.


