MotoGP Berencana Melarang Leg Wing Mulai Musim 2026?
Leg Wing dapat dilarang di MotoGP mulai awal musim 2026.

Winglet yang ditempatkan di belakang kaki pebalap - pertama kali terlihat pada Aprilia RS-GP dan kemudian diadopsi oleh Honda - dapat dilarang di MotoGP paling cepat musim depan.
Menurut Motor Sport Magazine, sebuah proposal mengejutkan telah diajukan kepada Komisi Grand Prix untuk melarang apa yang disebut sebagai leg wing untuk alasan keselamatan.
Belum ada cedera yang dilaporkan akibat sayap tersebut, tetapi jika amandemen aturan diajukan sebagai masalah keselamatan, amandemen tersebut dapat disahkan tanpa memerlukan suara bulat dari kelima pabrikan.

Proposal tersebut memperkenalkan zona bodywork baru di luar area meruncing yang dimulai 800 mm di depan ban belakang, dengan lebar 300 mm, dan memanjang kembali ke batas maksimum saat ini yaitu 450 mm (pada 500 mm dari ban):

Usulan tersebut menunjukkan bahwa winglet di tengah motor bisa langsung dilarang. Namun, dengan uji tes Valencia - yang secara teknis merupakan awal dari 'musim' 2026 - dan perubahan aerodinamis besar telah direncanakan untuk tahun 2027, larangan leg wing baru bisa diberlakukan di era 850cc.











