Tes F1 Bahrain: Hasil Akhir dari Hari Ketiga

Hasil akhir dari hari ketiga tes F1 Bahrain di Sirkuit Sakhir, dengan Sergio Perez menjadi pembalap yang memuncaki timesheets.
Sergio Perez (MEX) Red Bull Racing RB19 practices a pit stop. Formula 1 Testing, Sakhir, Bahrain, Day Three.
-
Sergio Perez (MEX) Red Bull Racing RB19 practices a pit stop. Formula 1…

Tes F1 Bahrain menjadi satu-satunya pramusim jelang putaran pembuka musim 2023 di Sirkuit Sakhir pekan depan..

Tiga hari akan menjadi kunci bagi tim untuk mendapatkan pemahaman yang tepat tentang penantang baru mereka dan menyelesaikan masalah apa pun pada waktunya untuk Grand Prix Bahrain pembuka musim pada 5 Maret.

Ini juga akan memberi beberapa pembalap kesempatan untuk mempercepat dengan tim baru mereka.

Fernando Alonso telah bergabung dengan Aston Martin, dengan Pierre Gasly menggantikan pembalap Spanyol di Alpine. Nico Hulkenberg telah kembali ke grid F1 bersama Haas, sementara Oscar Piastri dan Nyck de Vries akan melengkapi kontingen 'rookie' 2023 di McLaren dan AlphaTauri.

Max Verstappen menutup hari pertama sebagai pembalap tercepat dengan laptime 1 menit 32.837 detik dan total menyelesaikan 157 lap. Di posisi kedua ada Fernando Alonso dan Aston Martin, yang secara impresif menutup awal hari yang sulit dengan laptime yang hanya terpaut 0,049 detik dari Max.

Sementara untuk hari kedua, giliran Zhou Guanyu yang memuncaki sesi dengan laptime 1 menit 31,610 detik, mengungguli Verstappen dengan selisih 0,040 detik.

Tes F1 Bahrain - Laptime Hari Ketiga (FINAL)
PosPembalapNATTimLaptimeLap
1Sergio PerezMEX Oracle Red Bull Racing1m30.305s133
2Lewis HamiltonGBRMercedes AMG Petronas F1 Team1m30.664s65
3Valtteri BottasFINAlfa Romeo F1 Team Stake1m30.827s131
4Charles LeclercMONScuderia Ferrari1m31.024s67
5Carlos SainzESPScuderia Ferrari1m31.036s76
6Yuki TsunodaJPNScuderia AlphaTauri 1m31.261s79
7Kevin MagnussenDENMoneyGram Haas F1 Team1m33.381s95
8George RussellGBRMercedes AMG Petronas F1 Team1m31.442s83
9Fernando AlonsoESPAston Martin Aramco Cognizant F1 Team1m31.450s80
10Felipe DrugovichBRAAston Martin Aramco Cognizant F1 Team1m32.075s77
11Lando NorrisGBRMcLaren F1 Team1m32.160s37
12Pierre GaslyFRABWT Alpine F1 Team1m32.762s56
13Alex AlbonTHAWilliams Racing1m32.793s136
14Esteban OconFRABWT Alpine F1 Team1m33.257s76
15Nico HulkenbergGERMoneyGram Haas F1 Team1m33.329s77
16Oscar PiastriAUSMcLaren F1 Team1m33.655s44
17Nyck de VriesNEDScuderia AlphaTauri1m38.244s8

Laptime Tercepat hari pertama:
Max Verstappen Red Bull 1 menit 32.837 detik

Laptime Tercepat hari kedua:
Zhou Guanyu Alfa Romeo 1 menit 31.610 detik

Tes Pramusim F1 Bahrain 2022:
Max Verstappen Red Bull 1 menit 31.720 detik

Rekor lap resmi Sirkuit Sakhir:
Lap terbaik:
Charles Leclerc Ferrari 1m27.866s (2019, Q3)
Lap balapan tercepat:
Pedro de la Rosa McLaren 1m31.447s (2005) 

Read More