Rookie Mencuri Perhatian di MotoGP Doha, dari Martin sampai Acosta

MotoGP Doha jelas menjadi akhir pekan bagi para rookie, mulai dari podium Jorge Martin, kemenangan sensasional Pedro Acosta, sampai tiga rookie di 10 besar Moto2.
Pedro Acosta, Moto3 race, Doha MotoGP, 4 April 2021
Pedro Acosta, Moto3 race, Doha MotoGP, 4 April 2021
© Gold and Goose

Pemberitaan setelah putaran kedua kejuaraan balap motor Grand Prix 2021, MotoGP Doha, didominasi oleh para rookie, yang tampil mengesankan di kelas masing-masing, mulai dari MotoGP, Moto2, sampai Moto3.

Dimulai dari kelas utama, Jorge Martin menjalani balapan akhir pekan kedua yang sensasional saat ia merebut pole pertama di MotoGP Doha, mengungguli pembalap Ducati lainnya, mulai dari rekan satu timnya, Johann Zarco, sampai duet pabrikan Francesco Bagnaia dan Jack Miller.

Martin melanjutkan performa impresifnya di balapan dengan memimpin 18 lap, dan finis ketiga dan dalam waktu 1,5 detik setelah menang setelah finis di urutan ke-15 pada minggu sebelumnya.

Seandainya Martin mempertahankan kemenangan yang tampaknya semakin mungkin saat balapan berlangsung, dia akan menjadi pembalap pertama sejak Marc Marquez pada 2013 yang mengklaim pole dan kemenangan di balapan MotoGP kedua mereka.

Remote video URL

Pindah ke Moto2 ada balapan yang mengesankan dari Raul Fernandez. Setelah finis kelima pada balapan debutnya di kelas menengah, pemuda 20 tahun itu naik dua tempat lebih baik untuk meraih podium pertamanya di kelas baru.

Tidak cuma itu, Fernandez juga bisa membayangi pemenang balapan, Sam Lowes dan Remy Gardner untuk sebagian besar balapan. Namun Moto2 Doha juga menjadi panggung bagi pembalap lain, seperti Ai Ogura dan Celestion Vietti yang masing-masing finis kelima dan keenam. 

Ai Ogura, Moto2 race, Doha MotoGP, 4 April 2021
Ai Ogura, Moto2 race, Doha MotoGP, 4 April 2021
© Gold and Goose

Namun, pembalap baru yang paling mencuri perhatian adalah rookie Moto3 berusia 16 tahun Pedro Acosta menjadi pembalap pertama di kelas yang mengkonversi start pit lane menjadi kemenangan.

Setelah dilepaskan ke trek dengan defisit hampir 9 detik setelah lap pembuka, Acosta berusaha keras untuk bersaing, menyalip pembalap demi pembalap sampai lap terakhir dimulai di mana dia meluncur ke depan.

Sensasi Spanyol mengesankan banyak orang dan menjadi pembicaraan di paddock setelah kemenangannya.

Dengan kemenangan tersebut Acosta juga memimpin klasemen kejuaraan Moto3 dengan selisih sembilan poin atas Darryn Binder menuju putaran ketiga hanya dalam waktu kurang dari dua minggu di Portimao.

Read More