Berita MotoGP
MotoGP berita dan pembaruan. Baca berita, cerita, dan sorotan MotoGP terbaru.

Andrea Dovizioso Lanjutkan Tes dengan Aprilia di Sirkuit Misano
Aprilia telah mengumumkan tes MotoGP ketiga untuk Andrea Dovizioso jelang kemungkinan comebacknya ke gird bersama tim musim 2022.

MotoGP Prancis: Akhir Pekan Kuat LCR di Le Mans yang Sukar
Balapan MotoGP Prancis yang sukar menjadi tantangan bagi bebeberapa tim, tapi tidak untuk LCR yang meraih 19 poin dari Takaaki Nakagami dan Alex Marquez.

Karena 3km/jam, Francesco Bagnaia Kehilangan Puncak Klasemen
Long-lap penalty ganda karena 3km/jam di atas batas kecepatan pitlane membuat Francesco Bagnaia kehilangan pimpinan klasemen MotoGP.

Podcast MotoGP Crash.net EP3: Kegembiraan Miller, Blunder Marquez
Episode ketiga podcast MotoGP Crash.net sudah bisa didengarkan, kali ini akan membahas MotoGP Prancis yang basah dan liar bersama Keith Huewen.

Aleix Espargaro Sukses Lakukan Operasi Arm-Pump, Pikirkan Mugello
Jadi pembalap terbaru yang melakukan operasi pompa lengan, Aleix Espargaro segera menatap balapan kandang Aprilia di Sirkuit Mugello.

MotoGP Prancis: Petrucci Sempat Pikirkan Podium di Le Mans
Danilo Petrucci memaksimalkan keahlian di lintasan basah Le Mans untuk menorehkan finis lima besar pertamanya di MotoGP Prancis.

Valentino Rossi Tentukan Masa Depannya Saat Libur Musim Panas
Jelang balapan kandangnya di Mugello, Valentino Rossi mengonfirmasi akan memutuskan masa depannya setelah musim 2021 pada liburan musim panas.

Punya Semangat Juara, Puig Yakin Marc Marquez Bisa Menang Lagi
Meski gagal di Le Mans karena terjatuh, Alberto Puig menganggap Marc Marquez telah kembali, dan yakin pembalapnya bisa kembali menang.

MotoGP Prancis: Mimpi Buruk Suzuki di Trek Basah Le Mans
Duet Suzuki terjebak di balapan MotoGP Prancis yang diwarnai hujan lebat, Joan Mir kembali ke pit tanpa motornya, Alex Rins kembali tersungkur di gravel.

Rossi, Morbidelli, dan Espargaro Ceritakan Insiden MotoGP Prancis
MotoGP Prancis diawali insiden antara Pol Espargaro dengan dua pembalap Petronas Yamaha, Franco Morbidelli dan Valentino Rossi, yang merusak balapan ketiganya.

Jatuh Dua Kali, Marc Marquez Kesal dengan Diri Sendiri
Marc Marquez memimpin balapan MotoGP untuk pertama kalinya sejak Jerez 2020, tetapi dibiarkan menyesali peluang yang hilang setelah jatuh dua kali.

Finis Ketiga di Balapan Sulit, Fabio Quartararo Cukup Puas
Fabio Quartararo menuntaskan balapan flag-to-flag pertamanya di posisi ketiga, suatu pengalaman sulit yang cukup membuatnya 'kapok'.

Johann Zarco Merasa Punya Pengalaman untuk Jadi Penantang Titel
Setelah mengakhiri balapan kandang MotoGP Prancis di depan kompatriotnya, Fabio Quartararo, Johann Zarco mulai menatap peluangnya dalam pertarungan titel.

Menang Lagi di Prancis, Jack Miller Seperti Bermimpi
Jack Miller pulih dari penalti long-lap ganda dan insiden melebar ke gravel untuk meraih kemenangan kedua beruntun dalam balapan MotoGP Prancis yang seru.

MotoGP Prancis: Viva Miller Kembali Bergema di Le Mans
Setelah menunggu lima tahun untuk kemenangan MotoGP kedua, Jack Miller cuma butuh dua minggu untuk yang berikutnya di MotoGP Prancis lewat balapan seru di Le Mans.

MotoGP Prancis: Start Ketiga, Miller Cukup Pede di Trek Basah
Akan memulai MotoGP Prancis dari baris depan, Jack Miller memiliki modal kepercayaan diri dengan trek basah Le Mans.

MotoGP Prancis: Petrucci Pimpin Warm-Up, Tikungan 3 Makan Korban Lagi
Danilo Petrucci memuncaki sesi Warm-Up MotoGP Prancis di Le Mans, dengan Marc Marquez, Pol Espargaro, dan Joan Mir semuanya terjatuh di Tikungan 3.

MotoGP Prancis: Live Update Hari Minggu dari Sirkuit Le Mans
Pembaruan langsung, kutipan, dan hasil dari sesi Warm-Up dan balapan MotoGP Prancis, Moto2, dan Moto3 hari Minggu di Sirkuit Le Mans!

MotoGP Prancis: Vinales Puas dengan Keseimbangan M1 di Le Mans
Memulai MotoGP Prancis dari baris depan, Maverick Vinales mengaku cukup puas dengan keseimbangan ritme YZR-M1 baik saat kering ataupun hujan.

Fabio Quartararo Sadar Performa Yamaha Tak Begitu Baik Saat Basah
Meski kembali meraih pole MotoGP Prancis, Fabio Quartararo sadar bahwa kecepatannya di lintasan basah tidak begitu baik, dan masih banyak yang harus dipelajari.

Marc Marquez Merasa Lebih Nyaman di Trek Basah Dibanding Sebelumnya
Terlibat dalam drama perebutan pole MotoGP Prancis, Marc Marquez mengaku lebih nyaman di trek basah ketimbang sebelum cedera panjang.

Kondisi Sirkuit Berubah-Ubah, Valentino Rossi Ketakutan
Valentino Rossi mengaku senang bisa menempati posisi start kesembilan setelah hari Sabtu yang mengerikan di Le Mans dengan kondisi lintasan yang berubah-ubah.

Franco Morbidelli Ungkap Lututnya Sudah Cedera Sebelum Le Mans
Franco Morbidelli mengungkapkan lutut kirinya sudah cedera sebelum insiden aneh saat bertukar motor setelah sesi Free Practice 3 MotoGP Prancis.

MotoGP Prancis: Kualifikasi Penuh Kejutan, Quartararo Sabet Pole
Lewat laptime di detik akhir kualifikasi yang penuh kejutan, Fabio Quartararo menyegel pole position balapan kandangnya, MotoGP Prancis, untuk kali kedua beruntun.