Verstappen dan Hamilton akan Absen di FP1 GP Mexico City
Beberapa perubahan pembalap dilakukan untuk FP1 di GP Mexico City akhir pekan ini.

Max Verstappen dan Lewis Hamilton akan menjadi dua pembalap yang absen di sesi latihan bebas pertama GP Mexico City akhir pekan ini.
Sesuai regulasi olahraga F1, semua pembalap reguler wajib menyerahkan mobil mereka untuk dua sesi latihan bebas selama musim ini.
Verstappen akan absen di sesi latihan bebas pertama di Autodromo Hermanos Rodriguez pada hari Jumat. Pembalap asal Belanda itu akan digantikan oleh pembalap junior Red Bull, Arvid Lindblad.
Ini akan menjadi penampilan kedua Linblad di FP1, sebelumnya mengemudikan mobil Yuki Tsunoda di F1 GP Inggis.
Penampilan FP1 ini terjadi di tengah rumor promosinya ke F1 bersama Racing Bulls tahun depan.
Dia sudah memiliki jumlah poin lisensi super yang dibutuhkan untuk membalap di F1 meskipun berada di peringkat ketujuh klasemen FIA Formula 2.
Kemungkinan ia akan mengisi kursi yang ditinggalkan Isack Hadjar saat pembalap Prancis itu naik ke tim utama bersama Verstappen.
Posisi lain di Racing Bulls akan diperebutkan oleh Tsunoda dan Liam Lawson.
Hamilton absen di FP1
Ferrari juga melakukan perubahan untuk latihan pertama, dengan Hamilton meminjamkan SF-25 miliknya kepada Antonio Fuoco.

Fuoco, 29 tahun, saat ini membalap untuk Ferrari di Kejuaraan Ketahanan Dunia.
Dino Beganovic adalah pembalap pilihan Ferrari di Bahrain, menggantikan Charles Leclerc.
Pato O’Ward akan beraksi untuk McLaren pada hari Jumat di Meksiko, sementara Frederik Vesti akan menggantikan George Russell di Mercedes.
“Saya sangat senang bisa kembali mengemudikan W16 untuk FP1 di Meksiko akhir pekan ini,” kata Vesti.
“Saya telah melakukan banyak latihan di simulator beberapa bulan terakhir dan merupakan suatu kehormatan besar untuk menerapkannya di trek.
“Kesempatan baru ini akan memberi saya lebih banyak pengalaman sebagai pembalap tetapi juga akan memungkinkan saya untuk memberikan masukan baru kepada tim simulator di Brackley.”
Pembalap Amerika Jak Crawford akan membalap untuk Aston Martin pada latihan pertama, menggantikan Lance Stroll.